Sebut Anaknya Bangsat dan Setan , Keluarga Siswa Kelas 2 SD Kediri Akan Laporkan RM ke Pihak Kepolisian

    Sebut Anaknya Bangsat dan Setan , Keluarga Siswa Kelas 2 SD Kediri Akan Laporkan RM ke Pihak Kepolisian
    Photo RM, Terduga perkataan kurang terpuji kepada orang tua murid SD KEDIRI (Sumber IG RM)

    KEDIRI, - Seorang warga kota kediri Rafella Marthalina (RM) istri seorang pengusaha tahu Lkk dijalan yosudarso, dan juga merupakan seorang wali murid Sekolah Dasar di wilayah Kediri diduga melakukan tindakan kurang terpuji kepada salah satu siswi kelas 2 SD dan juga orang tuanya. 

    RM melalui pesan Whatsappnya memaki dan menghina orang tua korban, dengan kalimat, "Anak lu bangsat, kelakuan kaya setan, kelakuan anak cerminan dari orang tuanya" pesan tertulis RM kepada orang tua korban. 

    Informasi yang di himpun awak media, kejadian ini berawal ketika anak RM dan anak korban saat melakukan baris berbaris di sekolahnya, anak RM diduga merebut/menyerobot barisan anak korban, tidak terima anak korban mengambil kembali posisi barisan dan menyubit jari tangan anak RM. Seharusnya hal kecil ini tidak pantas RM melontarkan kata tidak beradab tersebut. 

    Tidak terima dengan tuduhan dan perkataan kasar itu, keluarga korban rencanannya akan membawa kasus tersebut ke ranah hukum. 

    " Ini bukan pertama kalinya RM menuduh dan berkata kasar kepada anak saya yang saat ini masih berusia tujuh tahun, dan ketika anak saya berusia 6 tahun (kelas 1 SD) dibilang pemalak, dan sekarang dikatain Bangsat dan setan. Dan tidak mungkin anak saya seorang perempuan yang masih duduk dibangku kelas 2 SD melakukan hal yang dituduhkan", Ujar Keluarga korban WJ yang  juga seorang Pengusaha kepada Wartawan, (19/08/23). 

    WJ menjelaskan, RM dan anak lelakinya yang juga bersekolah ditempat yang sama mengancam anak saya agar tidak mendekati anak perempuannya dan saat pelajaran olahraga pun anak lelaki RM melemparkan bola pada anak korban dan sempat menakuti anak korban dengan mengejarnya dengan badan besarnya itu, hingga anak korban terjatuh, namun RM pun tidak merasa anak lelakinya yang kerap membully tersebut berperilaku buruk. setelah kejadian itupun orang tua korban juga tidak bereaksi kasar ataupun menghina anak RM atupun berkata buruk kepada RM. 

    " Cukup terlalu sabar kami menghadapi semua tuduhan dan tingkah laku RM, kali ini saya akan melaporkan Rafella ke pihak kepolisian supaya ada efek jera", tegasnya. 

    Sementara itu RM ketika dimintai keterangan oleh wartawan dirinya enggan menjawab pertanyaan apapun hingga berita ini ditayangkan. ***

    rafella marthalina sd kediri kota kediri pengusaha tahu kediri
    Suferi

    Suferi

    Artikel Sebelumnya

    Balipedia.org: All About Bali

    Artikel Berikutnya

    Hendri Kampai: Macan Versus Banteng di Antara...

    Berita terkait