Prajurit Kodim 1710/Mimika Laksanakan Upacara Taptu Dalam Rangka Menyambut HUT Ke-79 Republik Indonesia

    Prajurit Kodim 1710/Mimika Laksanakan Upacara Taptu Dalam Rangka Menyambut HUT Ke-79 Republik Indonesia

    Timika - Upacara Taptu dan Pawai Obor menjadi salah satu tradisi yang digelar pada Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Republik Indonesia. Tradisi ini dilaksanakan dengan tujuan mengajak seluruh masyarakat untuk memaknai semangat yang terkandung dalam kemerdekaan, termasuk di dalamnya semangat para pejuang. Untuk memaknai kegiatan tersebut, Prajurit Kodim 1710/Mimika melaksanakan kegiatan Upacara Taptu dan Pawai Obor dalam rangka memperingati kemerdekaan Indonesia, Jumat (16/08/2024).

    Kegiatan Upacara Taptu dilaksanakan di Gedung Eme Neme Yauware, Distrik Mimika Baru, Kabupaten Mimika yang diikuti oleh seluruh jajaran TNI, Polri, Pemda dan elemen masyarakat lainnya sekitar 300 orang. Hadir sebagai Inspektur Upacara yaitu Danlanal Timika, Letkol Laut (P) Benedictus Hery Murwanto sedangkan Perwira Upacara dijabat oleh Paset Lanal Timika, Letda Laut (H) Hari Sukoco dan Komandan Upacara dijabat oleh Dankal Youteva Lanal Timika, Letda Laut (P) Ari Subekti.

    Dalam Upacara Taptu ini dirangkaikan dengan pawai obor yang mana terkandung makna mendalam. Api disimbolkan sebagai lambang semangat yang menyala sementara rombongan pawai yang berjalan di sepanjang kota menandakan mereka menginformasikan dan menyebarkan semangat yang menyala kepada masyarakat sekitarnya. Kegiatan tersebut mengambil rute Jalan Belibis, Jalan Yos Sudarso, Jalan Cendrawasih, Jalan Budi Utomo dan Finish kembali gedung Eme Neme Yauware yang diiringi oleh Drum Band dari Marching Band Symphony Amor.

    Kegiatan tersebut pun mendapatkan sambutan positif dari masyarakat dimana sepanjang rute pelaksanaan Pawai Obor banyak masyarakat yang mengabadikan momen tahunan tersebut. Direncanakan esok hari akan dilaksanakan upacara peringatan kemerdekaan Republik Indonesia ke-79 di Kantor Pusat Pemerintahan di Distrik Kuala Kencana. (*)

    Ahmad Rohanda

    Ahmad Rohanda

    Artikel Sebelumnya

    Nagari TV, TVny Nagari!

    Artikel Berikutnya

    Tony Rosyid: Tidak Ada Tempat Israel Di...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Danposramil Ngariboyo Berikan Apresiasi Kepada Seluruh Peserta Lomba PBB dan Gerakan Lalu Lintas Linmas Desa Se Kecamatan Ngariboyo

    Ikuti Kami